29 April 2009

Review pertemuan-pertemuan IKALAF

Rangkaian pertemuan IKALAF sebelum pertemuan 26 April 2009

1). Tahun 2005 - Bandungan 1
Pertemuan ini bersifat silaturahmi yang dihadiri kurang kebih 100 orang alumni.
Silaturahmi setelah 20 tahun berpisah, mencari informasi teman-teman alumni, menjaring temua laumni lebih banyak untuk 3 tahun kedepan (2008) dan memunculkan ide korwil untuk memudahkan komunikasi antar wilayah dan untuk menjembatani dalam menjaring keberadaan alumni lebih banyak.

2). Tahun 2008 – Bandungan 2
Silaturahmi kali ini dihadiri lebih banyak alumni (sekitar 200 orang), memunculkan ide kegiatan bersama alumni untuk alumni dan menjalin kebersamaan dimasing-masing wilayah dengan usaha bersama alumni lain. Masih perlu melebarkan sayap dengan menambah generasi / angkatan diatas dan dibawahnya. Karena yang sempat terjaring pada reuni ini kebanyakan dari angkatan 81,82,83 sementara angkatan lain belum ketemu link nya. Akan dicoba lewat korwil-korwil

3). Tahun 2008 – Penggaron 1
Reuni bandungan 1-2 yang menggema menjadikan angkatan yang tidak terjaring mengadakan reuni sendiri dihadiri sekitar 150 alumni, sekaligus pamafa yang telah hampir berumur 25 tahun mengadakan reuni 25 angkatan dimulai dari angkatan 83 sampai 2009. Reuni di Hutan penggaron ini memberi inspirasi bahwa adik-adik angkatan 84 kebawah sangat ingin membantu membangkitkan farming dengan keahlian mereka pada kegiatan alam. 2 ide besar yang disepakati untuk dilaksanakan yaitu : mengangkat air untuk warga Purwodadi (sebagai kegiatan sosial kemasyarakatan dengan ilmu pamafa dan suwakul dikomandoi alumni pamafa yang telah terjun dalam bidang karts (geologi), dan kegiatan 2 adalah sekolah alam dengan outbond kids yang dilaksanakan di kampus farming untuk menarik minat masyarakat dan sekaligus mengenalkan kampus farming agar lebih dikenal, harapannya setelah kenal kampusnya kenal programnya dan kemudian kenal produknya dan kenal mahasiswanya dan bisa menjadi jaringan menarik minat mahasiswa.

4). 11 Januari 2009 – Kampus 1
Silaturahmi dan mendengar langsung perkembangan, harapan dan kendala farming saat ini dari Yayasan. Apa yang bisa dibantu oleh alumni untuk almamater.
Lihat di vcd (kurang lebih 27 orang)
Menindak lanjuti penggaron 1, maka perlu mendengar langsung bagaimana perkembangan farming dan rencana kedepan. Sehingga bila alumni akan membantu bisa ketemua antara yang diberikan dan yang dibutuhkan.

5). Tahun 2009, pertemuan antar kota
18 Januari ’09 di Solo
26 januari ’09 dg Angk ’84 di semarang
27 januari ’09 di jakarta
1 februari’09 di semarang
Menyampaikan hasil pertemuan 11 januari kepada alumni melalui pertemuan alumni di Solo, pertemuan alumni di jakarta, pertemuan alumni di Semarang.
Di Solo 8 orang, Semarang 10 orang, Jakarta 8 orang
Menyampaikan hasil pertemuan 11 januari 2009 dengan pihak Yayasan dan Direktur, dan sudah saatnya alumni membantu almamater untuk membangun kejayaan kembali, bukan saja karena farming telah membesarkan alumni, tetapi lebih dari itu karena indonesia masih membutuhkan farming, hanya saja promosi dan komunikasi yang perlu ditingkatkan dan bila perlu programnya memang harus menyesuikan kondisi yang up to date.

6). 7 Maret 2009 - Kampus 2
Silaturahmi perwakilan alumni dengan pengelola dan mendengar langsung perkembangan, harapan dan kendala farming saat ini dari Yayasan dan Direktur farming untuk menindaklanjuti harapan alumni untuk almamater.
Dihadiri oleh 10 orang kemudian kita sebut sebagai tim 10: Rina’83, Widhi’83, Daryoso’83, Cipto’82, Sapto’83, Didik’84, Dwi’82, Nur W’87, Humardani’87, Oediyono’82 perwakilan alumni berusaha mengadakan pertemuan dengan pihak Yayasan dan Direktur
Hasilnya lihat notulensi

7). 14 Maret 2009 - Kampus 3
Memantapkan pembentukan pengurus Ikalaf beserta kepala bidang dan melengkapi korwil yang telah dibentuk di Bandungan 1 dan bandungan 2.
Dihadiri oleh 12 orang : Rina, Widhi, Daryoso, Dwi, Joko’87, Sapto, Didik'84, Ganjar’84, Cipto'82, Oediyono'82, Nur W'87, Humardani'87,
Hasilnya lihat notulensi

8) 26 April 2009 - Kampus 4
Baca artikel sebelum.

Catatan :
Kami menyadari bahwa diluar pertemuan ini mungkin ada pertemuan lain, yang juga dilakukan teman-teman, mungkin juga dengan kegiatan yang tidak kalah seru, akan tetapi yang saya sampaikan kebetulan yang saya ikuti dan kebetulan ada linknya antar satu pertemuan dengan pertemuan berikutnya yang saling menyambung dan makin mengerucut atas tujuan dan sasaran pertemuan. Semoga catatan ini tidak mengurangi rasa hormat saya kepada para alumni yang telah dan pernah mengadakan pertemuan diluar yang bisa saya catat.
Agenda Pertemuan selanjutnya pengurus ’09 adalah :
1. Menyusun AD/ART Ikalaf ( Bagi yang mempunyai usul bisa mengirim draft usulan mulai dari sekarang kepada sekretaris dengan alamat e-mail rina_dh@kudus.puragroup.com
2. Setiap anggota yang telah beriur akan diterbitkan no anggotanya yang nantinya akan dipakai pada setiap event yang akan diadakan oleh alumni.
3. sekretaris juga akan segera menyusun profil alumni dengan menampilkan 50 alumni yang bisa memberi dan menjadi inspirasi bagi alumni lain bahkan juga bagi masyarakat yang akan dibukukan dan dibagikan kepada alumni di ulang tahun emas farming 2010. Kepada teman-teman yang memiliki pengalaman hidup yang patut dutularkan, atau melihat alumni lain yang pantas ditampilkan dalam buku ulang tahun emas farming, dimohon kesediaan nya untuk mengirim ke sekretaris dengan alamat sama, atau silahkan dimasukkan di blog alumnifarming@gmail.com yang nantinya akan kita seleksi untuk masuk dalam bukan ulang tahun emas 2010.
4. Bila memungkinkan kita juga akan bikin kegiatan yang bisa masuk muri di desember 2010 sebagai kado istimewa buat farming ( silahkan yang punya ide disampaikan), hm yang pasti banyak yang bis kita lakukan untuk moment ini asalah teman-teman alumni 50 angkatan bias bekerjasama. Wah 50 angkatan bisa masuk Muri ini.
5. kabid usaha dan kesra bekerjasama akan mematangkan ide-ide usaha yang bisa diikuti oleh alumni untuk meningkatkan kegiatan usahanya.
6. kabid organisasi akan segera menyusun aturan main dan menjaring alumni lebih banyak. Minimal dari reuni bandungan 1, bandungan 2, penggaron 1 ditambah setelah itu adanya komunikasi di blog serta mencari file database di akademik.
7. kabid komunikasi hubungan eksternal akan membantu akademi dalam mendapatkan mahasiswa murni atau yang mau melanjutnkan S-1 dari D3.
8. bagi alumni yang ada usul dan ide dipersilahkan menulis diblog, mengirim surat atau sms atau telpon silahkan hubungi saya selaku sekretaris.
a. Alamat e-mail rina_dh@kudus.puragroup.com atau rina_dh@yahoo.com
b. Telpon 08122809041 – 08883963440
c. alumnifarming@gmail.com

Rina DH'83 (Sekretaris IKALAF)

Tidak ada komentar: